Wednesday, June 3, 2015

Tips Busana Hamil Bagi Wanita Berhijab

Tips Busana Hamil Bagi Wanita Berhijab
Jun 3rd 2015, 21:36

Selasa, 02 Juni 2015 | 20:00 WIB

  • share facebook
  • share twitter
  • share google+
  • share pinterest


Tips Busana Hamil Bagi Wanita Berhijab

TEMPO.CO, Jakarta – Bagaimana mensyiasati busana hamil bagi wanita berhijab agar tetap tampil percaya diri?

Perancang busana muslim terkenal Ria Miranda memberikan beberapa tips padupadan busana hamil. Ketika sedang hamil, kata Ria, suka tidak percaya diri untuk tampil.

Kalau ada acara, kata Ria yang hamil kira-kira 6 bulan, sulit memilih baju yang nyaman. “Saya banyak memakai outer yang bagian depan terbuka yang nyaman,” kata Ria.

Supaya memberi kesan tinggi, Ria berujar, pakaian atasan dipadukan dengan rok span lurus tapi dilengkapi dengan lipitan-lipitan vertikal. Pilih bahan yang nyaman dan jatuh seperti bahan kaos.

Kombinasi warna atasan dan bawahan dilakukan senada, sehingga tidak memberikan potongan yang tegas pada bagian pinggang, supaya tidak memberi kesan lebar.

Pemilihan kain untuk busana hamil dapat berupa satin, atau bahan yang jatuh lemas. Dengan bahan satin, kesan feminin dan elegan Anda akan tetap terpancarkan.

Bahan satin juga cocok dikenakan dalam acara formal maupun non formal. Untuk ibu hamil, bahan satin akan tetap membantu Anda memperlihatkan kesan ramping.

BISNIS.COM


unsubscribe from this feed

1 comment: