Keluarga adalah segalanya bagi seorang ibu. Ketika menjadi seorang ibu, Anda pasti akan merasa sangat berat untuk meninggalkan keluarga, apalagi jika Anda terpaksa bekerja. Beberapa ibu memang lebih memilih untuk tinggal di rumah dan mengurus anak, namun sebagian ibu dihadapkan pada pilihan yang sulit. Mereka diharuskan bekerja untuk membantu keuangan keluarga. Ditambah lagi dengan tingginya biaya hidup di jaman sekarang. Ya, ekonomi lah yang memaksa seorang ibu harus bekerja.
Meskipun begitu, seorang ibu tidak boleh lantas merupakan pekerjaan utamanya di rumah, yaitu mengurus keluarga. Mereka dituntut harus siap menyeimbangkan kegiatannya sesibuk apapun mereka ketika bekerja. Sekarang ini banyak jenis pekerjaan yang bisa dilakukan oleh seorang wanita. Bahkan sekarang ada tuh tren ibu bekerja di rumah.
Bekerja di rumah? Memangnya bisa? Tentu saja bisa! Dengan bekerja di rumah, ini tentu membawa keuntungan tersendiri bagi seorang ibu. Waktu menjadi hal yang sangat berharga bagi seorang ibu. Karena itu, bekerja di rumah bisa menjadi alternatif pilihan. Mereka bisa mengerjakan dua kegiatan sekaligus yaitu bekerja untuk mendapatkan penghasilan tambahan sambil mengurusi rumah dan mengawasi anak.
Banyak sekali loh keuntungan yang bisa didapatkan ketika ibu bekerja di rumah. Anda tetap bisa mengerjakan pekerjaan rumah, bisa memasak, mengawasi anak, mengantar mereka ke sekolah, dan lainnya. Ketika Anda bekerja full time di kantor, pasti kegiatan-kegiatan rumah tangga tersebut akan mustahil dilakukan.
Sayangnya, ide ibu bekerja di rumah ini sama halnya dengan pedang bermata dua. Ya, tentu saja ada beberapa kerugian yang harus ditanggung. Sebuah survey yang dilakukan oleh Catalyst’s Survey di Harvard Business Review menyatakan kalau wanita yang bekerja di rumah cenderung mendapatkan promosi naik pangkat. Dikutip dari Huffingtonpost, bekerja di rumah menghilangkan kesempatan untuk berelasi dengan kolega bisnis.
Itulah dia beberapa konsukwensi yang harus Anda tanggung ketika bekerja di rumah. Berikut ini ada beberapa tips untuk menyeimbangkan kehidupan keluarga dan pekerjaan Anda.
1. Prioritaskan yang Penting
Agenda atau jadwal harian sangat dibutuhkan bagi anda seorang ibu yang bekerja di rumah. Sempatkan diri Anda untuk membuat jadwal harian tentang apa saja yang harus dilakukan perharinya. Lengkapi dengan detail hari dan waktu yang sudah Anda atur sedemikian rupa. Kemudian selalu prioritaskan apa yang terpenting.
2. Mengerjakan Tugas yang Menyenangkan
Selalu mulailah mengerjakan tugas yang Anda sukai terlebih dahulu. Biasanya alur kegiatan yang Anda kerjakan akan berjalan dengan sendirinya dan terasa lebih menyenangkan ketika melalukannya. Tapi jangan juga merasa malas melakukan tugas yang tidak disukai ya. Ingatlah, pekerjaan yang Anda tunda nantinya akan semakin menumpuk dan menyusahkan Anda juga.
Dengan dua tips diatas, Anda bisa menjadi lebih tertib dan disiplin ketika bekerja dirumah. Bagaimana menurut Anda? Tertarik menjadi ibu bekerja di rumah?
No comments:
Post a Comment