Saturday, March 28, 2015

Bagaimana Cara Menurunkan Berat Badan Pasca Melahirkan yang Mudah?

Bagaimana Cara Menurunkan Berat Badan Pasca Melahirkan yang Mudah?
Mar 28th 2015, 09:05

 

Selama 9 bulan mengandung, seorang ibu harus banyak mengkonsumsi makanan bergizi mulai dari sayuran sampai daging, demi kesehatan sang jabang bayi. Yang jadi masalah adalah berat badan yang juga ikut bertambah seiring membesarnya kandungan Anda. Pasti Anda sudah pikir-pikir untuk melakukan diet usai melahirkan nanti. Eits, jangan sembarangan diet ya!

Tips Menurunkan Berat Badan Setelah Melahirkan

Tips Menurunkan Berat Badan Setelah Melahirkan

Salah diet, justru membawa akibat buruk untuk kualitas ASI. Lalu, bagaimana cara menurunkan berat badan pasca melahirkan yang tepat? Tentu saja dengan cara yang alami dan tidak menyakitkan. Kunci suksesnya adalah sabar dan berusaha. Karena selama 9 bulan tidak bergerak dengan aktif, otot-otot menjadi lemah dan perlu dilatih agar proses pembakaran kalori semakin bekerja dengan baik.

Nah, ini dia sedikit tips untuk cepat menurunkan berat badan setelah melahirkan:

Memberikan ASI Eksklusif

Kadangkali, banyak ibu yang memutuskan untuk tidak menyusui. Alasan yang sering diutarakan adalah karena ingin bekerja, meskipun tidak sedikit juga yang tidak bisa memberikan ASI eksklusif pada bayinya karena kualitas susu sang ibu tidak bagus. Padahal ini bisa menjadi cara paling efektif untuk mengembalikan bentuk tubuh Anda.

Tips Mudah Turunkan Berat Badan Setelah Melahirkan

Tips Mudah Turunkan Berat Badan Setelah Melahirkan

Bergerak Aktif

Sudah waktunya memangkas kulit bergelambir yang kerap menjadi bencana besar untuk wanita yang baru saja melahirkan. Caranya adalah dengan bergerak secara aktif. Tidak hanya berolahraga, jalan pagi dan sore sambil mendorong kereta bayi bisa dikategorikan ke dalam aktifitas yang membakar kalori secara aktif. Bila waktunya sudah memungkinkan dan diizinkan oleh dokter, Anda baru boleh melakukan olahraga berat di gym.

Kebiasaan Makan

Selama hamil, Anda mungkin sudah mengatur kebiasaan makan Anda sedemikian rupa agar bisa mendukung perkembangan dan pertumbuhan bayi Anda. Sehabis melahirkan, asupan nutrisi yang seimbang masih sangat penting, terutama jika Anda menyusui. Fokus pada makanan sehat dan tinggi serat seperti olahan gandum, buah, dan sayur. Jangan pernah melewati jam makan dan selalu makan dalam porsi kecil. Hindari pula keinginan untuk makan junk food atau minuman yang mengandung pemanis buatan.

Tubuh yang Terhidrasi Sempurna

Tubuh kerap kali salah mengartikan haus menjadi lapar. Ini dia mengapa banyak minum air putih bisa sangat penting dalam proses penurunan berat badan. Sebaiknya minum air sebanyak delapan gelas setiap harinya.

Tips Sehat Menurunkan Berat Badan Pasca Melahirkan

Tips Sehat Menurunkan Berat Badan Pasca Melahirkan

Perlu waktu berbulan-bulan hingga tubuh Anda kembali seperti sedia kala. Sabar, disiplin, dan kerja keras, itulah yang sebenarnya Anda butuhkan. Jangan terlalu terburu-buru, nikmati saja dulu prosesnya sehingga hasilnya nanti pun terasa lebih indah. Konsultasikan ke dokter bila Anda mengalami keluhan selama melakukan program menurunkan berat badan ini, baik mengenai makanan ataupun olahraga yang Anda jalani. Semoga bermanfaat.


unsubscribe from this feed

No comments:

Post a Comment